Tanya 92 : Mengenal GIT

Tanya :
Bisa jelaskan tentang GIT ?
Jawab :
Gita adalah Revision Control System dengan penekanan pada kecepatan. Git awalnya dirancang dan dikembangkan oleh Linus Torvald untuk pengembangan kernel Linux. Setiap direktori kerja Git adalah sebuah repository dengan kemampuan pelacakan sejarah dan revisi yang lengkap, tidak bergantung pada akses jaringan atau server pusat. Git adalah free software yang didistribusikan dibawah GNU General Public License versi 2.

Kloning dan Membuat suatu Patch

Untuk mendapatkan (download) sebuah file di repository git anda dapat menggunakan perintah

$ git clone git://alamatrepositorygit

Contoh prosesnya tampak seperti berikut :

rezaervani@rezaervani-laptop:~/Documents/oprek$ git clone git://git.gnome.org/babl
 Initialized empty Git repository in /home/rezaervani/Documents/oprek/babl/.git/
 remote: Counting objects: 3772, done.
 remote: Compressing objects: 100% (1074/1074), done.
 remote: Total 3772 (delta 3038), reused 3247 (delta 2677)
 Receiving objects: 100% (3772/3772), 716.50 KiB | 1 KiB/s, done.
 Resolving deltas: 100% (3038/3038), done.

Untuk membuat patching di file git dapat dilakukan seperti contoh berikut :

$ cd git direktori 
$ (edit files) 
$ git add (files) 
$ git commit -m 'Explain what I changed' 
$ git format-patch origin/master

Creating and Commiting

$ cd (project-directory) 
$ git init 
$ (add some files) 
$ git add . 
$ git commit -m 'Initial commit'

Setelah revisi, branchnya akan tampak seperti contoh berikut :
Awal :

         A---B---C (user branch) 
       /
 D---E---F---G (server branch)

Menjadi :

               A'--B'--C' (user branch) 
              / 
D---E---F---G (server branch)

Perubahan ini memastikan bahwa perubahan yang dilakukan oleh pengguna up to date dengan perubahan terakhir di server. A’, B’ dan C’ mewakili perubahan yang sama dengan A, B dan C. Git menunjukkan bahwa ada perbedaan antara A’, B’ dan C’ dengan A, B dan C, karena mereka berbasis di G, sementara sebelumnya berbasis di E. Komit untuk A, B dan C telah hilang, tapi bukanlah suatu masalah, karena mereka tidak dibuat untuk publik, dalam arti tidak dipush ke server. (Catat bahwa secara lokal, anda dapat memaksanya dan “menulis ulang history masa lalu”. History di server pusat mestilah terus bergerak maju sebagaimana yang juga dilakukan di CVS dan subversion.
Di Ubuntu anda dapat menginstall git dengan perintah

sudo apt-get install git-core

Demikian semoga bisa menjadi sebuah pengetahuan pengantar

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*