Tanya 134 : sc, Spreadsheet berbasis Console

Tanya :
Bang, ada aplikasi menarik lagi yang bisa dijalankan di terminal ndak ?
Jawab :
Banyak,
Pernah membayangkan bagaimana bisa membuat tabel seperti Open Office Spreadsheet atau Excel di Terminal ?
Ada program yang bernama sc, di Ubuntu instalasinya cukup dengan perintah :

sudo apt-get install sc

Setelah itu anda dapat menjalankan dari terminal dengan mengetikkan

sc

Maka anda akan mendapatkan tampilan seperti screenshot berikut :

Beberapa perintah dasar sc adalah :

  • hjkl — tombol kursor untuk bergerak ke atas, bawah, kiri dan kanan
  • gB13 — pindah ke sel B13.
  • ir, ic — insert row, insert column.
  • ma (mb, mc dan seterusnya) — “menandai” sel sebagai a (atau b, atau c dan seterusnya).
  • ca (cb, cc dan seterusnya) — menyalin isi sel yang sebelumnya ditandai dengan ma.
  • Ctrl-f, Ctrl-b — page up atau down (bisa juga dengan tombol pgup, pgdown).
  • dr, yr, pr — delete row, yank row, put row.
  • dc, yc, pc — delete column, yank, put column.
  • dd, yd, pd — delete, yank, put a cell.
  • = — memasukkan nilai numerik (25 or F13-D14) or formula (@sum(A2:A145)).
  • < — menyisipkan teks rata kiri
  • \ — menyisipkan teks rata tengah.
  • > — menyisipkan teks rata kanan.
  • x — menghapus sel.
  • W<filename.asc> — menulis file plain-text.
  • P<filename.sc> — menulis file dengan ekstension .sc
  • G<filename.sc> — membaca (“mengambil”) sebuah file .sc
  • Zr, Zc — zap (menyembunyikan) baris atau kolom
  • sr, sc — menunjukkan baris atau kolom
  • @ — memaksa penghitungan ulang.
  • e — edit suatu numeric value.
  • E — edit suatu string value.

Selanjutnya silahkan berekplorasi, walaupun sudah ada aplikasi GUI seperti Open Office dan lainnya, tidak ada salahnya berpetualang di dunia console. (rezaervani@gmail.com)

Klik Disini untuk Info Lebih Lanjut

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*