Berita 99 : Google Tambahkan Pelangi di Kotak Pencarian untuk Dukung Bulan Gay & Lesbian

Google Tambahkan Pelangi di Kotak Pencarian untuk Dukung Bulan Gay & Lesbian

CNet.Com – Untuk menandai bulan Juni sebagai bulan Gay dan Lesbian, raksasa pencarian Google menambahkan pelangi di sisi kanan kotak pencarian ketika pengguna mencari dengan kata entri “gay,” lesbian “,” “transgender”, atau istilah terkait lainnya.

Enam-warna pelangi, simbol kebanggaan gay, adalah tambahan baru tahun ini. Dahulu, Google pernah menambahkan sebuah bar tipis di bawah Jendela pencarian dengan Enam warna Dari Ujung ke Ujung.

Kebanyakan perusahaan biasanya menghindari mengambil sikap publik pada isu-isu Sosial, Google justru mengambil sikap untuk mendukung hak-hak para gay.

Pada tahun 2008, Google mengumumkan sikap oposisinya terhadap Proposisi 8, polling anti pernikahan-gay yang akhirnya disetujui oleh para pemilih di California.

Perusahaan juga meluncurkan iklan di  TV nasional bulan lalu yang berisi tayangan bunuh diri gay selama penayangan “Glee.”

Iklan 90 detik tersebut adalah dalam rangka mendukung program “It Gets Better Project,””, yakni kampanye yang muncul akibat maraknya gelombang bunuh diri remaja penganut gay akhir-akhir ini dan mendorong lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) remaja untuk tidak membiarkan orang lain mengganggu kebebasan mereka. Apple, Dell, Microsoft, dan Pixar juga telah memberikan kontribusi terhadap proyek tersebut.

Terjemah Bebas oleh Pengelola Blog http://tanyarezaervani.wordpress.com

2 Comments

Leave a Reply to @bangsaid Cancel reply

Your email address will not be published.


*