Tanya 199 : Instalasi RubyGems di Ubuntu

Tanya :
Bagaimana cara instalasi RubyGems di Ubuntu 10.04 ?
Jawab :

Instalasi dengan apt

Cara pertama adalah dengan apt.

sudo apt-get install rubygems

Lalu set variabel PATH di komputer anda ke direktori bin gem, misalnya : /home/username/.gem/ruby/1.8/bin
Contoh Perintahnya :

export PATH=/home/rezaervani/.gem/ruby/1.8/bin:$PATH
HATI-HATI DENGAN TANDA DOLLAR ($) DIUJUNG PERINTAH ITU, JANGAN SAMPAI TERTINGGAL

Cek kembali dengan perintah

echo $PATH

Jika outputnya berisi direktori yang ada setting tadi, berarti sudah benar. Contoh :

/var/lib/gems/1.8/bin:/usr/local/sbin:/usr/local/bin:/usr/sbin:/usr/bin:/sbin:/bin:/usr/games

Selesai, dan kini anda dapat menggunakan RubyGems anda.

Instalasi dari Sumber (DIREKOMENDASIKAN)

Anda bisa juga menggunakan cara lain, yakni instalasi dengan file sumber

sudo su
 apt-get install build-essential
 apt-get install ruby rdoc libopenssl-ruby ruby1.8-dev
 wget http://production.cf.rubygems.org/rubygems/rubygems-1.3.7.tgz
 tar zxvf rubygems-1.3.7.tgz
 cd rubygems-1.3.7
 ruby setup.rb
 ln -s /usr/bin/gem1.8 /usr/local/bin/gem
Selesai, dan kini anda dapat menggunakan RubyGems anda.

Demikian semoga manfaat (rezaervani@gmail.com)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*