Berita 92 : Partai Demokrat lebih Banyak Gunakan Blog di Pemilihan Presiden AS

Minimnya situs berita Open Source berbahasa Indonesia, membuat penulis tergerak untuk mencantumkan kolom berita di blog ini. Berita akan diambil dari berbagai sumber di Internet, diterjemahkan ke Bahasa Indonesia agar bisa menjangkau lebih banyak pihak. Seperti ruang tanya jawab yang mencapai 4 artikel baru setiap harinya, berita-berita juga insya Allah akan diupdate secara harian di blog ini. Berita-berita hanya akan dimuat di KATEGORI BERITA dan selalu dibuat menempel di bagian paling atas Blog ini. Semoga menjadi sumbangsih kecil bagi dunia Open Source di Indonesia. Selamat menikmati. Artikel asli Berbahasa Inggris dapat dilihat dengan mengklik pranala nama domain di tiap awal artikel.

Partai Demokrat lebih Banyak Gunakan Blog di Pemilihan Presiden AS

TgDaily.Com – Partai Demokrat menggunakan lebih banyak blog politik dibandingkan partai Republik dalam jangka waktu pemilihan presiden Amerika Serikat yang terakhir, tetapi para anggota Partai Republik memang lebih agresif, demikian kata profesor di University of Arkansas, Amerika Serikat.

Robert Wicks meneliti empat blog bernuansa politik dan enam yang tidak bernuansa politik, mulai dari hari saat Joe Biden diumumkan menjadi kandidat wakil presiden, hingga hari pemilihan pada tanggal 4 November.

Partai Demokrat, kata Wicks, menggunakan blog dan website partai untuk mempromosikan kandidat mereka 11,6 kali lebih banyak dibandingkan Partai Republik. Ada total 1.703 posting yang dilakukan oleh Demokrat sementara hanya 147 posting yang dilakukan oleh Partai Republik.

Pada umumnya, blog dari Partai Republik menggunakan teks dengan hanya sebuah tampilan video yang kecil. Sementara blog partai Demokrat menggunakan gambar, video dan slide show dengan baik. Tidak seperti blog-blog dari Partai Republik, lebih dari setengah posting blog Partai Demokrat adalah posting yang terbuka untuk dikomentari dan didiskusikan oleh para pembacanya.

“Tidak adanya posting terbuka di blog-blog Partai Republik, menunjukkan bahwa Partai Demokrat lebih banyak mendorong diskusi dan interaksi pada blog mereka dibandingkan dengan Partai Republik,” demikian kata para peneliti.

Tapi, kedua pimpinan partai, tampaknya tidak melakukan hal yang sama dengan para bawahan mereka.

Baik pada Blog kampanye McCain maupun Obama, 45 persen posting berisi pujian. Blog partai, disisi lain, digunakan untuk menyerang kandidat dari partai lawan.  Disinilah terlihat partai Republik lebih agresif, dengan 60 persen posting blog berisi serangan, sementara serangan yang dilakukan oleh posting blog Partai Demokrat ada sekitar 34 persen.

“Barrack Obama dan John McCain mungkin ada diatas, tetapi saling lempar lumpur terjadi antar kedua website partai mereka,” demikian ungkap Wicks.

Terjemah Bebas oleh Pengelola Blog http://tanyarezaervani.wordpress.com

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*