My Code

Bagian Lain yang ditempatkan di Kategori MyCode karena ada relevansinya dengan kode :
FILE LAMPIRAN LAPORAN TIKET KUTU KEAMANAN BLANKON
Halaman ini ditujukan untuk mendokumentasikan beberapa program yang sedang penulis kerjakan, baik yang masih aktif maupun yang sudah cukup (atau bahkan sangat lama) ditidurkan … 😀
Sebagian besar ditujukan hanya untuk tujuan pembelajaran pribadi. Ada pula beberapa yang merupakan proyek kecil yang terus dikembangkan oleh penulis. Ranah penulis sendiri adalah : C, python, ShellScript, LaTeX, php, GTK, Moodle dan Open Source untuk Pendidikan.
O ya. “If you need something to code, feel free to contact rezaervani@gmail.com” 😀

Jadwal Sholat v.0.1

 Jadwal Sholat v.0.1 adalah perangkat lunak berbasis GTK+, C dan Cairo.
Perangkat ini ditujukan untuk Sistem Operasi LINUX. Rilis pertama direncanakan pada tanggal 27 Rajab 1432 H bertepatan dengan Peringatan Isra’ Mi’raj Rasulullah saw, yang di kalender Gregorian jatuh pada tanggal 29 Juni 2011. Saat ini beberapa perbaikan pada bug yang ditemukan masih terus dilakukan, agar perangkat ini layak digunakan.
Rencananya akan dirilis di bawah lisensi GPLv3
Tampilan antar muka dibuat menggunakan GTK+-2.0 dengan grafis penunjuk kiblat menggunakn Cairo. Salah satu perbedaannya dengan perangkat lunak sejenis, Minbar, adalah di Cairo ini, karena Minbar menggunakan GNOME Canvas.
Selain kode sumber yang penulis kembangkan sendiri, program ini juga menggunakan beberapa kode sumber perhitungan yang sudah ada dari pengembang lain, terutama untuk perhitungan waktu sholat dan kalender hijriah. Walau tidak menutup kemungkinan di perjalanan pengembangannya nanti kode sumber dan algoritma yang dipakai tersebut dirubah atau diganti dengan yang lain, semata-mata untuk alasan akurasi.
Jadwal Sholat v.0.1 berisikan fitur-fitur seperti :

  • Kalkulator Waktu Sholat
  • Konverter Penanggalan Gregorian ke Hijriah
  • Kalkulator Kiblat

Beberapa algoritma kode sumber yang digunakan dalam perangkat ini adalah :

  • hijri : Copyright (c) 2004, Arabeyes, Nadim Shaikli (Lisensi LGPL)
  • Ummul Qura : Copyright (c) 2004, Arabeyes, Fayez Alhargan (Lisensi LGPL) –> Dengan beberapa perbaikan oleh Reza Ervani di akurasi tanggal hijriah.

Jadwal Sholat v.0.1 ditujukan untuk eksperimen algoritma bagi penulis pribadi dan para pengembang lainnya. Beberapa dokumentasi terkait algoritma dan kode sumber dapat dibaca pula di blog ini. Termasuk algoritma yang menjadi pertimbangan untuk digunakan, walaupun pada akhirnya diputuskan untuk tidak digunakan karena alasan akurasi dan lain-lain juga di dokumentasikan dengan harapan bermanfaat bagi para pengembang. Beberapa dokumentasi lain diharapkan segera menyusul, dan akan penulis upayakan dalam Bahasa Indonesia :

Di Blog ini juga terus diperkaya beberapa tutorial dasar menyangkut C, GTK dan lainnya dengan harapan bisa menjadi dorongan bagi siapapun untuk mulai menjadi pengembang mandiri.
Beberapa rencana pengembangan ke depan (v.0.2) diantaranya adalah :

  • Penambahan Atlas untuk memudahkan pemilihan lokasi pengguna
  • Reminder ke jejaring sosial (seperti facebook, twitter dll)

Sokongan dalam bentuk donasi apapun akan diterima dengan tangan terbuka.

8 Comments

  1. source code-nya menggunakan apa pak reza?
    saya juga mencari aplikasi yang seperti diatas,tapi blom ada ketemu.sedangkan untuk windows banyak yang free-nya.

Leave a Reply to Irhas Cancel reply

Your email address will not be published.


*