Kolom Baru di Blog ini adalah OSS Review, yang akan membahas beragam perangkat lunak yang asyik, bermanfaat, mencerdaskan dan lainnya. Bisa anda ikuti di Kategori Rekomendasi Perangkat Lunak. Tujuannya adalah memberikan cakrawala kepada para pembaca tentang betapa beragamnya perangkat lunak di Dunia Open Source. Tidak hanya banyak, tapi juga mudah, asyik dan manfaat. Selamat menikmati.
(Rekomendasi Open Source Software) – System Tools
Super Boot Manager
UnixMen.Com – SBM adalah buc berbasis GUI dengan tujuan utama untuk memanage Grub2, Burg dan Plymout. Menggunakan perangkat ini anda dapat menginstall dan mengkonfigurasi Burg, mengganti tema Burg dengan menggunakan beragam tema dari galeri dan banyak lagi.
Fitur Burg
Dukungan untuk beragam Bahasa. (Sayangnya tidak ada Bahasa Indonesia)
Anda dapat memilih beragam fungsi dari antarmuka utama SBM :
Fitur Burg Manager :
- Instalasi dan emulasi Burg
- Mengatur OS default, time out, resolusi dan parameter-paramater lainnya
- Membuang kernel dan menu entry lama
- Instalasi tema baru untuk burg (ada 27 tema)
- Membuang Burg mengembalikan Grub
- Enable/Disable Plymouth
- Instalasi tema untuk Plymouth (total 53 tema)
- Mengkreasikan tema kustomisasi sendiri
- Kompatibilitas dengan driver proprietary
- Instalasi dan emulasi Grub
- Mengatur OS default, time out, resolusi dan parameter-parameter lain
- Membuang kernel lama dan menu entri terkait
- Mengatur wallpaper Grub dan warna teks
- Boot ISO
Instalasi di Ubuntu
Tambahkan di /etc/apt/sources.list anda (Untuk Natty)
deb http://ppa.launchpad.net/ingalex/super-boot-manager/ubuntu natty main
Lalu tambahkan GPG key dengan perintah :
sudo add-apt-repository ppa:ingalex/super-boot-manager
Terakhir lakukan update dan instalasi
sudo apt-get update sudo apt-get install super-boot-manager
Demikian, selamat mencoba. (rezaervani@gmail.com)
Leave a Reply