Minimnya situs berita Open Source berbahasa Indonesia, membuat penulis tergerak untuk mencantumkan kolom berita di blog ini. Berita akan diambil dari berbagai sumber di Internet, diterjemahkan ke Bahasa Indonesia agar bisa menjangkau lebih banyak pihak. Seperti ruang tanya jawab yang mencapai 4 artikel baru setiap harinya, berita-berita juga insya Allah akan diupdate secara harian di blog ini. Berita-berita hanya akan dimuat di KATEGORI BERITA dan selalu dibuat menempel di bagian paling atas Blog ini. Semoga menjadi sumbangsih kecil bagi dunia Open Source di Indonesia. Selamat menikmati. Artikel asli Berbahasa Inggris dapat dilihat dengan mengklik pranala nama domain di tiap awal artikel.
LibreOffice 3.4 Beta 4 Kini Tersedia
h-online.Com – Document Foundation telah mengumumkan kehadiran versi beta keempat dari LibreOffice office suite 3.4. Beta keempat akan diikuti oleh tiga kandidat rilis, setelah kemudian versi final dari LibreOffice 3.4 direncanakan diluncurkan pada tanggal 31 Mei.
LibreOffice 3.4 Beta 4 berkonsentrasi pada masalah yang ditemukan pustaka GUI LibreOffice, program spreadsheet Calc dan manajer presentasi Impress. Pengolah kata Writer kini menggunakan Optimal Page Wrap secara default. Perubahan lain termasuk update filter yang, misalnya, memperbaiki masalah ketika mengimport file PowerPoint (.ppt). Sebagaimana layaknya semua rilis pengembangan, penggunaan di lingkungan produksi dan sistem yang kritis tidak direkomendasikan. Pengujian pengguna terhadap rilis beta ini diharapkan menghasilkan feedback dan laporan dari tiap bugs yang ditemukan.
Detail tentang preview pengembangan dapat ditemukan di change log, catatan rilis awal dan dalam berita di blog Document Foundation. LibreOffice 3.4 Beta 4 tersedia untuk diunduh bagi Windows, Mac OS X dan Linux dari halaman download proyek. Rilis stabil yang terakhir adalah versi 3.3.4, yang merupakan versi maintenance dan perbaikan bug di akhir Maret lalu.
LibreOffice memecah diri dari OpenOffice.org mengiringi akuisisi Sun Microsystems (pemegang hak paten asli dari nama tersebut dan sekaligus sponsor utama dari proyek OpenOffice) oleh Oracle. Kode sumber LibreOffice memiliki lisensi GPL versi 3.
Terjemah Bebas oleh Pengelola Blog http://tanyarezaervani.wordpress.com
🙂 trim infonya…
gan ijin share lagi di forum detik 😀
tung2 promoin open source 😀
nuhun gan…
terus ditunggu tulisan2 selanjutnya 🙂
itung2 maksudnya 🙂
Monggo Gan, promosiin juga link blog-nya ya … 😀